Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

"Anugerah Kartini Musik dan Film Indonesia 2025" Gandeng RRI Sebagai Mitra Strategis

BNTV - Jakarta, Jelang pelaksanaan "Anugerah Kartini Musik dan Film Indonesia 2025", jajaran panitia melakukan kunjungan resmi ke Markas Besar Radio Republik Indonesia (RRI) di Jalan Merdeka Barat, Jakarta. Kunjungan ini bertujuan untuk menjalin kolaborasi strategis sekaligus memohon dukungan tempat dan arahan dari media nasional tersebut.


Dalam pertemuan yang berlangsung di ruang rapat lantai 8, panitia yang hadir antara lain Nana Mardiana (Ketua Panitia dan Ketua KAPITA), Seno M Hardjo (Penasehat), Buddy Ace (Penasehat dan Juri Musik), Sutrisno Buyil (Penggagas, Kreator dan Ketua Umum FORWAN), Andre Dahlan (Project Officer), dan Asrul Arief (Humas) dan beberapa pengurus FORWAN dan KAPITA lainnya. Mereka diterima langsung oleh Direktur Utama RRI, I Hendrasmo, didampingi oleh Kepala LPP RRI Jakarta, Agung Prasatya Rosihan Umar.



Direktur Utama RRI, I Hendrasmo, menyambut baik ajakan kerja sama tersebut. “Kami sangat terbuka terhadap kolaborasi yang efektif, apalagi untuk kegiatan seni dan budaya bersama artis-artis. Jika memungkinkan, ini bisa menjadi agenda rutin tahunan. Kami punya infrastruktur media multiplatform dan siap mengajak pemangku kepentingan lain untuk menyukseskan acara ini,” ujarnya.


Lebih lanjut, Hendrasmo menegaskan bahwa RRI bukanlah media yang berorientasi komersial, sehingga kegiatan seperti Anugerah Kartini bisa dimaksimalkan dengan pendekatan yang lebih inklusif. “Kami senang dikunjungi para kreator acara. Dunia hiburan saat ini juga tengah menghadapi tantangan, dan kolaborasi menjadi kunci untuk menghadirkan sesuatu yang berdampak,” tambahnya.


Sementara itu, Ketua Panitia Nana Mardiana mengungkapkan rasa senangnya karena Anugerah Kartini Musik dan Film Indonesia 2025 mendapat dukungan dari media besar seperti RRI. Ia berharap sinergi ini bisa memberikan dampak positif terhadap penyelenggaraan acara yang dijadwalkan berlangsung pada 29 April 2025.


“Kami sangat bersyukur mendapat tempat dan dukungan dari RRI. Acara ini akan menghadirkan sejumlah artis ternama, termasuk Ratna Listy yang akan menyanyikan lagu 'Keroncong Kemayoran'. Kehadiran mereka tentu akan memperkuat kualitas dan eksistensi Anugerah Kartini sebagai bentuk apresiasi terhadap perempuan di dunia musik dan film,” jelas Nana Mardiana.


Sutrisno Buyil, selaku penggagas acara sekaligus Ketua Umum FORWAN, menekankan pentingnya acara ini sebagai bentuk penghargaan terhadap perempuan berprestasi di industri hiburan. Ia berharap seluruh nominasi dan tamu undangan dapat hadir untuk memperkuat kredibilitas acara.


“Ini bukan sekadar seremoni, tetapi bentuk penghormatan kepada para perempuan hebat di balik layar dan di depan kamera. Kehadiran mereka akan menjadi inspirasi sekaligus momen membanggakan bagi insan hiburan dan juga wartawan peliput dunia entertainment,” tutup Buyil dengan penuh harap. (Go.ens)